27 Juli 2024

SMAN I Lakukan Kegiatan Belajar Mengajar Via Online

1

Dra, Benedikta Sri Lestari Klanit

Merauke, PSP-Sekolah Menenggah Atas Negeri (SMAN) 1 Merauke tetap melakukan kegiatan belajar mengajar lawat media online, RRI dan penugasan. Hal ini sebagai bentuk realisasi atas instruksi pemerintah untuk sementara waktu dalam masa berdiam diri dirumah, anak sekolah tetap melakukan peroses belajar.

Kepala SMAN 1 Merauke melalui Wakil Kepala Sekolah bidang Hubungan Masyarakat, Dra, Benedikta Sri Lestari Klanit mengatakan behawa sebelum para siswa diintruksikan untuk belajar dirumah, siswa pada masing-masing mata pelajaran telah diberi materi untuk dipejari dirumah untuk kemudian dibahas bersama guru secara online, baik melalui wahatsapp, aplikasi zoom, maupaun yang terbaru dengan pembahasan guru lewat RRI.

Baca Juga : Bupati Minta Aparatur Tetap Optimalkan Pelayanan Publik

“Jadi ada beberapa metode yang kami gunakan. pertama lewat online, antara lain dengan whatsapp, jadi pertama guru memberi ringkasan materi siswa, kemudian dibahas dan dikerjakan siswa. Ada beberapa guru juga yang langsung tatap muka jarak jauh yaitu dengan aplikasi zoom. Selain itu, ada juga beberapa aplikasi yang bisa mereka gurnakan tegantung dengan keterampilan guru dan fasilitas yang dimiliki anak.”

“Kemudian kami ada pembelajaran lewat RRI, yang terakhir ada pelajaran matematika tentang diferensial, sedangkan hari ini akan ada materi Bahasa Indonesia. Kemudian nanti minggu depan guru bidang studi lain. Itu sudah terprogram kerjasama dengan RRI,” ungkap Lestari saat ditemui di kediamannya, Rabu (15/4).

Baca Juga : Prajurit Kostrad Kembali Diserahkan Senpi Rakitan dari Warga Perbatasan

Selain itu, terkait dengan ujian kenaikan kelas. Setiap guru mata pelajaran akan mengambil nilai-nilai dari ulangan harian yang sebelumnya telah diambil serta nilai penugasan selama belajar dirumah masing-masing. 

“Untuk kenaikan kelas ada peberian tugas dari nilai harian yang sebelumnya dan kemudian nilai tugas yang sekarang. Kita menyesuaikan dengan keadaan, dan anakpun kita usahakan bisa menyesuaikan, karena kita juga tidak bisa memaksakan diri untuk menyelesaikan program pembelajaran,” pungkasnya. [WEND-NAL]

1 thought on “SMAN I Lakukan Kegiatan Belajar Mengajar Via Online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *