Di Hari ke-12, Tiga Parpol Ajukan Balon Legislatifnya ke KPU Merauke

0

Penyerahan dokumen pendaftaran balon anggota legislatif kabupaten oleh DPC PPP Merauke kepada Ketua KPU Merauke, kemarin. Foto: PSP/FHS

Merauke,  PSP – Tiga partai politik (Parpol) mengajukan bakal calon anggota legislatif kabupaten di kantor KPU Merauke, Jumat (12/5). 

Dewan Pengurus Cabang  (DPC)  Partai Persatuan Pembangunan Kabupaten Merauke mendaftarkan 28 bakal calon legislatif kabupaten. Ketua DPC Partai Persatuan Pembangunan, Burhanudin Yasin menyebut dengan jumlah caleg itu pihaknya menargetkan bisa memperoleh 5 kursi di DPRD Kabupaten Merauke. Ia menyebut semua berkas dan dokumen dari para calon yang diajukan dinyatakan lengkap dan diterima oleh KPU.

Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat (Nasdem)  Kabupaten Merauke mengajukan 30 bakal calon legislative DPRD Kabupaten Merauke. Ketua DPD Partai Nasdem Merauke, Jefri Tjahyadi didampingi skretaris maupun pengurus lainnya, dari 30 orang balon yang diajukan, mengakomodir 63 persen laki-laki dan 37 persen perempuan.

“Jadi, 19 orang laki-laki dan 11 orang perempuan, ini sudah melebihi batas sesua dengan aturan,” katanya.

Di hari yang sama, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Merauke juga mendaftarkan 30 balon anggota legislatifnya. Sekretaris DPD PAN Merauke, Isaak Layan mengatakan dari berkas yang diupload di Silon, semuanya sudah lengkap dan diterima KPU. ”Pada dasarnya kami juga sudah memenuhi kuota untuk perempuan, tapi nanti kita lihat lagi peraturan yang baru,”ucapnya. Ketua KPU Merauke, Theresia Mahuze mengatakan dari semua balon yang didaftarkan semuanya berkasnya lengkap dan dinyatakan diterima, setelah dilakukan pemeriksaan admin Sistim informasi pencalonan (Silon). Sejak pembukaan pendaftaran hingga saat ini sudah ada lima Parpol yang mengajukan balon legislatif untuk tingkat kabupaten. “Ini yang terakhir tadi dari PAN.Kita juga masih menunggu dari partai-partai yang lainnya,” ucapnya di kantor KPU, kemarin.[FHS-NAL]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *