27 Juli 2024

Netralitas Calon PPD Penting Diperhatikan

0

Xaverius Wonmut,M.Hum

Merauke, PSP – Devisi Pengawasan Pemilu Bawaslu Kabupaten Merauke tengah mewanti – wanti calon Petugas Pemuktahiran Data (PPD) yang akan bertugas memuktahirkan data penduduk menjelang Pilkada 2020.

Hal ini dinilai menjadi sangat penting, untuk mengantisipasi afiliasi petugas dengan para calon tertentu yang bisa saja dilakukan oleh PPD.

“Hal yang paling penting dan kami sudah mewanti – wanti kemudian supaya waktu rekrutmen calon Petugas Pemuktahiran Data Pemilu (PPDP) aspek netralitas mereka perlu diperhatikan. Jangan sampai ada afiliasi dengan calon tertentu apalagi sekarang ada pada masa coklit, kami juga sudah ingatkan KPU soal ini, ujar Divisi Pengawasan Pemilu Bawaslu Kabupaten Merauke Xaverous Wonmut,M.Hum kepada Papua Selatan Pos ketika dijumpai di Kantor Bawaslu Merauke, kemarin.

Menurutnya, hal itu menjadi sangat penting menjadi perhatian mengantisipasi terjadinya manipulasi data. “Data yang seharusnya tidak ada jangan diadakan,” tegas dia.

Misalnya, kata Wonmut, temuan tentang data pada daftar nama orang yang meninggal dalam DP4 yang kembali muncul. “Memang masalah ini dari tahun ke tahun, dan kami sudah ingatkan agar baik kiranya di coret ketika hal – hal begini ditemukan karena bisa saja dimanipulasi,” tandasnya. [ERS-NAL]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *