Tiga Penumpang Speedboat yang Sempat Hilang Ditemukan Selamat

0
Petugas SAR sebelum bertolak ke lokasi pwncarian

Petugas SAR sebelum bertolak ke lokasi pencarian. Foto: PSP/FHS

Merauke, PSP – Tiga orang penumpang speedboat yakni Nahom, Zakarias dan Deni, yang sempat dilaporkan hilang akibat dihantam ombak, di peraikran Kondo, Distrik Naukenjerai, Kabupaten Merauke sudah ditemukan dengan kondisi selamat.

Hal itu dibenarkan oleh Humas Kantor Pertolongan dan Pencarian Merauke, Darmawan, kemarin, setelah pihaknya mendapat konfirmasi dari pemilik speedboat.

“Tadi malam tepatnya pukul 00.30 wit, dua korban lagi berhasil selamat setelah berenang menuju ke daratan di pesisir pantai Blatar seperti 2 (dua) rekannya yang lain yang juga selamat sebelumnya. Hal ini dikonfirmasi oleh pemilik speed boat yang dihubungi pagi ini pukul 07.21 wit. Dua korban selamat ini yakni Nahom dan Deni,” terang Darmawan, kemarin.

Baca Juga : Suara Mesin Chain Saw Jadi Penyelamat Bagi Dua Wanita yang Tersesat di Hutan

Darmawan menyebut, pemilik speedboat dihubungi masyarakat pesisir pantai di daerah kampung Blatar yang memberitahukan bahwa ada dua korban lagi ditemukan dalam kondisi selamat. Tepat pukul 08.25 wit pemilik speedboat, kembali melaporkan bahwa satu korban terakhir atas nama Zakarias berhasil ditemukan selamat. Namun sebelum itu, tim rescue beranggotakan 7 (tujuh) personil bergerak menuju lokasi area pencarian mempergunakan Rigid Inflatable Boat.

“ Korban terakhir ini ditemukan perahu semang dan kemudian dievakuasi ke darat. Jadi secara keseluruhan dari kelima korban. Semuanya berhasil selamat dan dari daerah Blatar akan segera di evakuasi menuju ke pantai Lampu satu Merauke saat air pasang siang atau sore ini,” ujar Darmawan.

Dengan demikia, sambung dia, maka operasi SAR atas kecelakaan speed boat ini dinyatakan selesai dan ditutup.

Diberitakan sebelumnya, Senin (12/9) dilaporkan sebuah speed boat pencari ikan yang membawa lima orang kru  tenggelam di perairan Kondo usai dihantam ombak besar.  Tiga dari mereka hilang setelah di dera ombak besar. Speed boat naas tersebut mengalami kecelakaan dan terbalik akibat hantaman ombak di perairan Kondo kabupaten Merauke atau sekitar 77 km dari dermaga Merauke. Perihal kecelakaan ini dilaporkan oleh Arifay selaku pemilik speed boat ke Kantor SAR Merauke pada pukul 00.15 wit. Kelima orang tersebut tengah melakukan pencarian ikan di perairan Kondo. Mereka adalah Nahom, Zakarias, Deni, Sisco dan Toris. Setelah speed boatnya terbalik, hanya Sisco dan Toris lah yang berhasil berenang sampai ke darat di pesisir daerah Blatar sedangkan rekannya yang tidak terlihat lagi. Korban selamat kemudian meminjam telepn seluler milik penduduk setempat dan melaporkan kejadian itu kepada majikannya.[FHS-NAL]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *