Mappi Ikut Usulkan Kawasan Transmigrasi, Menyusul Boven Digoel

0
Lambertus Fatruan, ST.

Lambertus Fatruan, ST.

Merauke, PSP – Selain Kabupaten Boven Digoel, Mappi juga mengusulkan wilayahnya untuk dijadikan kawasan transmigrasi.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Ketenagakerjaan, Transmigrasi, dan ESDM Provinsi Papua Selatan, Lambertus Fatruan, ST, di Halogen Hotel, Kamis (23/1).

Menurut Fatruan, usulan transmigrasi dari Mappi telah diajukan, sementara Boven Digoel sudah lebih dulu mengusulkan dan kini masih menunggu proses pelepasan tanah.

“Iya, Mappi juga sudah mengusulkan (kawasan transmigrasi), sementara Boven Digoel sudah lebih dulu mengusulkan, dan masih menunggu pelepasan tanahnya,” ujar Fatruan.

Selain itu, Fatruan juga menyebutkan bahwa untuk Kabupaten Merauke, wilayah transmigrasi di Kampung Domande telah diusulkan oleh pemerintah setempat untuk menampung sekitar 300 hingga 400 keluarga transmigran.

Namun, Fatruan mengingatkan bahwa proses ini masih akan terus dipantau dan bisa mengalami perubahan.

“Kita masih harus menunggu, karena semua itu ditangani oleh Kementerian Transmigrasi, terkait bagaimana proses di kabupaten yang mengusulkan dan proses pelepasan lahannya. Luas lahan ini juga harus dipersiapkan,” jelasnya.

Terkait perumahan bagi transmigran yang akan datang, Fatruan menambahkan bahwa pemerintah pusat akan mengatur segala kebutuhan terkait jumlah keluarga yang akan ditempatkan di kawasan transmigrasi. Fatruan juga menegaskan, dalam program transmigrasi ini, prioritas tetap diberikan pada transmigrasi lokal. “Tetap prioritas transmigrasi lokal,” tegasnya. [ERS-NAL]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *