Kedua Kalinya, Lahan Food Estate Dicek, Jelang Kunjungan Menhan Prabowo
Merauke, PSP – Pengecekan lahan food estate di Kampung Telaga Sari, Distrik Kurik, kembali dilakukan menjelang kunjungan kerja Mentri Pertahanan RI (Menhan) ,Prabowo Subianto dan Mentri Pertanian, Andi Amran Sulaiman ke Kabupaten Merauke, Papua Selatan dalam waktu dekat ini. Kali ini pengecekan dipimpin langsung oleh Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Izak Pangemanan dan Dansatgas BKO Ketahanan Pangan Kementan RI, Mayjen TNI Ahmad Rizal Ramdhani, Kamis (20/6/24).
Dandim 1707/Merauke, Letkol Inf Bayu Kriswandito menyebut peninjauan lahan Food Estate yang dilakukannya tersebut dalam rangka persiapan Kunjungan Kerja Jenderal TNI (Purn) Prabowo Subianto (Menhan RI) dan Bapak Dr. Ir. Andi Amran Sulaiman, MA (Menteri Pertanian RI).
”Kunjungan kerja Menhan RI Jenderal TNI (Purn) Prabowo Subianto dan Menteri Pertanian RI, Andi Amran Sulaiman direncanakan pada awal bulan Juli 2024 mendatang”, ujar Dandim, kemarin.
Selain meninjau lahan Food Estate di kampung Telaga Sari (Salor 1), Pangdam XVII/Cenderawasih bersama rombongan juga melaksanakan peninjauan lahan yang akan dijadikan tempat penggilingan padi/pabrik beras yang berada di Kampung Harapan Distrik Kurik Kabupaten Merauke.
Sebelumnya, Tim Wasgiat Satgas Pangan Mabes TNI yang dipimpin oleh Mayjen TNI Ahmad rizal Ramdhani (Dansatgas Hanpangan Kementan) didampingi Brigjen TNI Ade prasetya (Wadan Satgas Hanpangan Kementan) sudah melakukan kunjungan langsung di Kampung Telaga Sari Salor 1, Distrik Kurik, tepatnya Kamis (6/6/2024). Lawatan ke Salor tersebut sama, yakni pengecekan lahan ketahanan pangan. [FHS-NAL]