26 Juli 2024

Pj. Gubernur Safanpo Serahkan Bendera Merah Putih ke Paskibraka

0

Penyerahan sang saka merah putih untuk dikibarkan di Stadion Katalpal besok.

“Karena ini adalah peringatan pertama untuk lingkup Papua Selatan kita harapkan pasukan dapat bertugas dengan baik,” pesan Pj. Gubernur Safanpo.

Merauke, PSP – Untuk pertama kalinya pemerintah Provinsi Papua Selatan bakal melaksanakan upacara pengibaran sang saka merah putih dalam rangka memperingati kemerdekaan RI ke – 78 besok.

Dan untuk pertama kalinya pula, Gubernur Papua Selatan Dr. Ir. Apolo Safanpo,ST.,MT menyerahkan langsung sang saka merah putih kepada petugas pengibar bendera Provinsi Papua Selatan yang sudah dilatih selama 1 bulan lebih.

Bendera merah putih yang disimpan di dalam kotak diserahkan Pj. Gubernur Safanpo kepada petugas pengibar seusai pengukuhan 41 orang pasukan pengibar di Gedung Negara, Rabu (16/8).

Seusai pengukuhan dan penyerahan bendera, Pj. Gubernur Safanpo mengatakan, mengingat untuk pertama kali nya Provinsi Papua Selatan menyelenggarakan HUT RI setelah disahkan undang – undang 14 tahun 2022, besar harapan pasukan pengibar dapat mengibarkan bendera dengan baik.

“Karena ini adalah peringatan pertama untuk lingkup Papua Selatan kita harapkan pasukan dapat bertugas dengan baik,” pesan Pj. Gubernur Safanpo.

Melihat latihan yang sudah di lalui, Pj. Gubernur Safanpo meyakini pasukan pengibar dapat melakukan tahapan di acara peringatan besok dengan sangat baik.

Selain pemerintah memperbolehkan masyarakat untuk mengikuti upacara pengibaran bendera di Stadion Katalpal besok, Pj. Gubernur Safanpo juga mengajak agar seluruh masyarakat dapat bergembira memperingati kemerdekaan ke – 78 tahun kali ini.

“Ini pesta , mari kita bergembira karena ini adalah hari kemerdekaan bangsa kita, dan kita harus bersyukur,” ajak dia. [ERS-NAL]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *