Brigjen Agus Widodo : TNI-Polri Siap Amankan Pemilu Serentak 2024

Acara Gerakan Cerdas Memilih menuju Pemilih Cerdas di Taman Mandala. Foto: PSP/FHS
Merauke, PSP – TNI dan Polri siap mengamankan pelaksanaan pemilihan umum serentak tahun 2024 di Provinsi Papua Selatan. TNI-Polri siap mengawal masyarakat yang akan memberikan hak pilihnya. Hal itu disampaikan Komandan Korem 174/ATW, Brigjen TNI Agus Widodo, di sela-sela kegiatan Gerakan Memilih Cerdas Menuju Pemilih Cerdas yang diawarnai dengan olahraga bersama di Taman Mandala, Sabtu (22/7).
Untuk itu Pati TNI AD berpangkat bintang satu itu berpesan agar masyarakat yang sudah punya hak pilih bisa berpartisipasi dan bisa memilih dengan cerdas.
Danrem juga mengapresiasi LPP RRI Merauke yang sudah menghelat acara tersebut, karena bisa mengedukasi masyarakat di Papua Selatan. Sementara Pj Gubernur Papua Selatan, Apolo Safanpo mengajak masyarakat untuk menyalurkan hal pilihnya dalam Pemilu tahun 2024 mendatang. Pemilu 2024, kata Safanpo merupakan momen untuk memilih pemimpin lima tahun ke mendatang. Dengan demikian, warga yang sudah punya hak pilih agar menyalurkannya.[FHS-NAL]