Tim Medis Merauke Telusuri Tambahan Pasien Baru Covid-19
Nevile : Penumpang pesawat asal Makassar
Merauke, PSP – Tim medis menelusuri alur perjalanan satu pasien terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Merauke, Jumat 24 Juli 2020. Tambahan satu pasien suspek ini menambah daftar jumlah pasien Covid-19 di Merauke yang semula 2 orang menjadi 3.
“Laki – laki umur 50 tahun, dia penumpang pesawat antara tanggal 5 dan tanggal 6 dari Makassar,” ujar Juru Bicara Covid-19 di Kabupaten Merauke dr. Nevile R. Muskita dari balik selulernya dihari yang sama.
Dikatakan Nevile, ptim tengah menelusuri kepastian alur perjalanan bersangkutan sampai ke Merauke. “Sementara di cek dia kemari menggunakan maskapai apa. Untuk saat ini bersangkutan lagi dirawat bersama 2 pasien lainnya,” katanya.
Disebutkan 2 pasien itu merupakan pelaku perjalanan asal Jayapura ke Merauke dan pelaku perjalanan asal Boven Digoel tujuan Bekasi.
“Yang dari Jayapura waktu itu tanggal 29 Juni 2020 menggunakan maskapai Garuda semua kontak dan penumpang didalamnya sementara ditelusuri juga,” kata Nevile.
Ditambahkan Nevile, balita berusia 4 tahun bersama dengan kontak yang merupakan pemilik rumah sudah dinyatakan sembuh. [ERS-NAL]