Cinta NKRI, Warga Kota Kepi Memeriahkan Karnaval Dalam Rangka HUT RI Ke 79

0
WhatsApp Image 2024-08-14 at 22.39.27

Mappi, PSP – Pemerintah Kabupaten Mappi Provinsi Papua Selatan menyelenggarakan Karnaval dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) Ke 79, yang di start dari SMA Negeri 1 Obaa  Finish didepan Kantor Disperindag. Kemeriahan Karnaval dalam rangka HUT RI Ke 79 dipimpin langsung oleh Penjabat Bupati Mappi Dr. Michael R. Gomar, S.STP, M.Si dan Sekda Mappi Ferdinandus Kainakaimu, S.Pd, M.Sc, Rabu (14/8/2024).

Dari pantauan media ini, kemeriahan Karnaval dalam rangka HUT RI Ke 79 dihadiri juga oleh para asisten, para staf ahli, Kapolres Mappi, Pimpinan TNI/Polri, Pimpinan BUMN/BUMD, serta seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan kabupaten Mappi. Karnaval dalam rangka HUT RI Ke 79 dimeriahkan oleh seluruh masyarakat kota kepi kabupaten Mappi.

Peserta Karnaval terdiri dari para siswa tingkat SD, SMP dan SMA/SMK, para OPD di lingkungan kabupaten Mappi, BUMN/BUMD, IPSI, KPU, organisasi kemasyarakatan, organisasi pemuda, para komunitas, etnis nusantara dan etnis lokal Kabupaten Mappi. Seluruh masyarakat di kota kepi kabupaten Mappi ikut memeriahkan Karnaval dalam rangka HUT RI Ke 79.

Tema HUT RI Ke 79 “Nusantara Baru Indonesia Maju,” sangat memberikan semangat baru kepada masyarakat kota kepi kabupaten Mappi. Kecintaan warga masyarakat kabupaten Mappi sebagai warga Negara Republik Indonesia sangat luar bisa, dikarenakan cuaca panas dan gerimis hujan tidak menjadi kendala dalam kegiatan Karnaval.

Antusias seluruh warga masyarakat kota kepi kabupaten Mappi sangat luar biasa, karena semua masyarakat turut ambil bagian dalam memeriahlan HUT RI Ke 79 tahun 2024. Karnaval dalam rangka HUT RI Ke 79 yang dimulai pada pukul 10.20 sampai 17.46 WIT berlangsung dengan baik dari awal sampai selesai. [RADE-NAL]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *