Menhan Bantu Pelayanan Kesehatan Masyarakat Lewat RS L.B Moerdani, Ini Apresiasi Pj Gubernur PS

0
Danrem 174ATW bersma Pj.Gubernur Papua Selatan, Bupati Merauke hingga pejabat lainnya saat mengikuti peresmian 26 rumah sakit TNI secara virtual dari RS Jenderal TNI L.B Moerdani

Merauke, PSP – Presiden RI, Joko Widodo didampingi Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto meresmikan 26 Rumah Sakit TNI, yang tersebar penjuru Indonesia secara virtual, dari Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara Panglima Besar Soedirman Jakarta, Senin (19/2)/2024). Di wilayah Korem 174/ATW sendiri ada dua yakni RS TK IV Jenderal TNI L.B Moerdani  dan satu di Timika.

Pj.Gubernur Papua Selatan, Apolo Safanpo memberikan apresiasi kepada Menhan dengan menghadirkan RS LB Moerdani yang akan membantu pemerintah dan masyarakat dalam meningkatkan pelayanan kesehatan di wilayah Papua Selatan. Dalam pelayanan kesehatan ada tiga sektor yang menjadi perhatian pemerintah, mulai dari sarana dan prasarana, peralatan hingga sumber daya manusia kesehatan. Sarana prasarana yang dimaksud meliputi rumah sakit, puskesmas, klinik, termasuk mobil ambulance maupun sarana lainnya. Sementara, peralatan berupa  peralatan yang digunakan tenaga medis dalam mengidentifikasi atau  mendiagnosa penyakit dan SDM kesehatan meliputi dokter, perawat, bidan dan petugas lainnya.

“Hari ini kita dibangun Menhan sarana prasarana kesehatan. Dengan kehadiran RS in dapat membantu pelayanan kesehetan di wilayah kita ini,” ujar Apolo saat menghadiri acara peresmian dari RS TK IV Jenderal TNI L.B Moerdani, kemarin.

Kapasitas rumah sakit di Papua Selatan, menurut Apolo, perlu dukungan guna menampung  masyarakat dalam pelayanan kesehatan. Dengan demikian, keberadaan RS LB Moerdani yang sudah dibuka untuk umum dinilai bisa meningkatkan pelayanan pemerintah kepada masyaralat soal kesehatan.

Di tempat yang sama, Komandan Korem 174/ATW, Brigjen TNI Agus Widodo menjelaskan bahwa RS LB Moerdani rumah sakit modular yang dibangun dalam waktu singkat karena tidak menggunakan konsturksi beton. RS sakit itu dibangun saat dunia sedang dilanda corona virus (covid-19) beberapa tahun lalu.

Pati TNI AD berpangkat bintang satu itu menyebut,  keberadaan RS ini bukan hanya untuk pjrajuit TNI saja,  tapi juga untuk masyarakat. Siapapun yang sakit bisa datang berobat. RS  ini juga melayani BPJS.

“Silahkan dimanfaatkan, jadikan RS ini jadi milik bersama. Mudah-mudahan RS ini menjadi kebanggaan bersama dan bisa membantu masyarakat di bidang  kesehatan. Karena kesehatan sangat penting dan itu  modal pembangunan nasional,” beber Danrem di hadapan ratusan perwakilan masyarakat dan para tamu undangan. Dalam peresmian itu, Danrem, Pj Gubernur PS, Bupati Merauke hingga para tamu undangan berkesempatan melihat fasilitas dan pelayanan yang ada di rumah sakit itu. Ada juga bakti sosial dan pengobatan massal.[FHS-NAL]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *