Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Obaa Saat Memotong Kue Ulang Tahun (2)

Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Obaa Saat Memotong Kue Ulang Tahun. Foto: PSP/RADE

Kepsek : Siswa Harus Semangat Belajar, Supaya Jadi Orang yang Berguna

Mappi, PSP – Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) sekolah Ke-38 tepatnya di tanggal 14 November, sekolah SMP Negeri 1 Obaa menggelar upacara dan berbagi hadiah lomba-lomba  kemenangan pada siswa dilingkungan sekolah. Momentum HUT tersebut diikuti oleh seluruh siswa, perwakilan alumni dan para guru di SMP Negeri 1 Obaa, dan HUT tersebut gelar dengan memotongan kue HUT.

Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Obaa Yohanes Wisnu dalam sambutannya mengatakan, di usia sekolah yang ke-38 tahun, tentu telah menghasilkan alumni-alumni yang cukup banyak, termasuk ada dua guru yang saat ini sedang mengajar di SMP Negeri 1 Obaa yakni Ibu Darmawati dan Ibu Petronella. Dan luar biasa ada salah satu guru yakni Ibu Rusmiyati yang telah mendedikasikan dua guru tersebut, hingga saat ini bisa bersama-sama menjadi rekan kerja di sekolah ini.

“Banyak alumni-alumni dari sekolah ini yang telah menjadi orang-orang yang berguna bagi bangsa dan negara, dan termasuk Kaka wartawan yang saat ini sedang hadir bersama-sama dengan kita untuk meliput kegiatan HUT sekolah, ini adalah salah alumni dari SMP Negeri 1 Obaa. Sehingga dengan kehadiran para alumni di momentum ini, tentu harapan besarnya siswa/siswi SMP Negeri 1 Obaa bisa menjadi orang-orang yang berguna seperti mereka,” tutur Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Obaa, Senin (14/11/22).

Kepala Sekolah juga menyampaikan terima kasih pada para perintis sekolah SMP Negeri 1 Obaa yakni Bapak Martinus Metemko, Bapak Esau Senggor, Bapak Frederikus Mahuze, Bapak Kornelis Renyaan dan Ibu Erna F. Tapari, serta para dewan guru yang telah memberikan kontribusi dalam membangun sekolah ini. Sehingga sekolah SMP Negeri 1 Obaa bisa menghasilkan para alumni yang berguna bagi bangsa dan negara ini. “Khususnya pada siswa/siswi SMP Negeri 1 Obaa agar tetap semangat untuk belajar dalam menimba ilmu, supaya bisa menjadi orang-orang yang berguna bagi bangsa dan negara,” tutupnya. [RADE-NAL]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *