Miras Belum Lenyap, Bupati Tegaskan Tebang Pohon Penghasil Ampo
Ransiki, TP – Bupati Manokwari Selatan, Markus Waran, menghimbau kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Manokwari Selatan (Pemkab Mansel) untuk menjaga lingkungan dari pengarus minuman keras atau miras.
Himbauan tersebut disampaikan orang nomor satu di jajaran Pemkab Mansel ini, ketika memimpin apel gabungan OPD di lingkungan Pemkab Mansel, di halaman Kantor Bupati Mansel, belum lama ini.
Ia mengungkapkan, miras belum lenyap dari Bumi Mansel dan masih merajalela, apalagi minuman lokal jenis ampo, masih jadi bahan konsumsi anak-anak muda Mansel sampai sekarang.
Waran menegaskan, dia bersama Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kabupaten Manokwari akan menjadwalkan operasi terhadap miras, jika ditemukan masih adanya pohon enau yang dimanfaatkan masyarakat untuk menghasilan ampo, akan langsung ditebang supaya tidak ada lagi masyarakat yang mengkonsumsi ampo.
Dirinya menghimbau, anak muda Mansel sebagai generasi penerus bangsa khususnya generasi penerus pemimpin Papua, harus menjauhkan diri dari pengaruh miras, sebaliknya harus berkarya dan hidup dalam kemuliaan Tuhan supaya memperoleh masa depan yang ceria. [BOM]