Sebelum Ditemukan Gantung Diri, Pemuda Ini Sempat Cecok dengan Kekasih

0
Petugas dari Unit Identifikasi Polres Merauke saat melakukan olah TKP seorang pemuda gantung diri

Petugas dari Unit Identifikasi Polres Merauke saat melakukan olah TKP seorang pemuda gantung diri

Merauke, PSP – Seorang pemuda berumur 22 tahun ditemukan tewas dengan kondisi gantung diri di rumahnya, dengan seutas tali, Senin (25/7), sekitar pukul 17.45 WIT. Sebelum kejadian, korban sempat cecok mulut dengan sang pacar.

Kapolres Merauke melalui Kasat Reskrim, AKP Najamuddin,MH yang dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Unit Identifikasi Sat Reskrim Polres Merauke juga sudah  melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

“Saat ditemukan di TKP, sudah meninggal  dunia. Hingga saat ini kasusnya masih dalam penyelidikan,” terang Kasat Reskrim di ruang kerjanya, kemarin.

Di TKP, kata Kasat Reskrim, petugas mendapati barang bukti berupa satu buah ember cat 25 kilogram berwarna putih, satu buah tali plastik yang panjang sekitar dua meter berwarna merah, satu buah tali plastik sekitar satu meter berwarna merah dan satu buah pisau dapur bergagang kayu.

Kasat Reskrim menerangkan sekitar pukul  12.00 WIT, alamarhum sempat datang ke tempat kerja sang kekasihnya (saksi). Di sana  terjadi perselisihan antara korban dan saksi hingga almarhum pulang ke rumahnya.

Sekitar pukul 17.00 WIT, saksi pulang kerja. Setibanya di rumah sewa, saksi melihat pintu rumah dalam keadaan terkunci dari dalam. Saksi yang melihat pintu terkunci langsung memanggil- manggil korban, namun tidak ada respon.

“Saksi berusaha mendobrak pintu dan terbuka.  Saksi menuju ke ruang belakang dan melihat almarhum tergantung dengan tali plastik,” bebernya.

Melihat sang pacar gantung diri, saksi langsung memotong tali plastik dengan pisau dan membawanya ke ruang depan. Ia kemudian melaporkan kejadian tersebut ke SPKT Polres Merauke. Mayat pemuda itu lalu dibawa  ke kamar jenazah RSUD Merauke guna  dilakukan visum luar oleh petugas. Dari hasil   visum, dokter menyimpulkan bahwa pemuda diduga mati karena gantung diri.(FHS-NAL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *