Jelang Perayaan Natal, Dandim 1707/Merauke Bagikan Bingkisan Sembako kepada Anggota

0

Dandim 1707/Merauke saat membagikan bingkisan kepada anggotanya. Foto: PSP/JON

Merauke, PSP – Dalam bulan kasih Natal Tahun 2021, Komandan Kodim 1707/Merauke Letkol Czi Muh Rois Edy Susilo, S.T. dengan didampingi Kepala Staf Kodim 1707/Merauke Mayor Inf Abdul Hadi, S.Sos dan para Perwira Staf Kodim 1707/Merauke membagikan bingkisan paket sembako kepada anggota Militer dan PNS Kodim 1707/Merauke yang beragama Kristen Protestan dan Katolik. Pemberian bingkisan tersebut diberikan langsung oleh Dandim 1707/Merauke secara simbolis bertempat di Makodim 1707/Merauke, Kamis (23/12).

Dikesempatan tersebut Komandan Kodim 1707/Merauke Letkol Czi Muh Rois Edy Susilo mengatakan bahwa pemberian bingkisan tersebut dalam rangka menyambut perayaan Natal bagi umat Nasrani anggota Militer dan PNS Kodim 1707/Merauke dan saat ini kita bagikan secara simbolis untuk anggota yang lain besok akan dibagikan semuanya.

” Jangan dilihat dari isinya tetapi lihatlah sebagai bentuk perhatian pimpinan kepada anggotanya dan semoga bingkisan yang kita bagikan ini benar-benar dapat bermanfaat bagi para anggota yang akan merayakan Natal,” jelasnya.

Sementara itu, salah satu PNS Kodim 1707/Merauke, Clemasia Okadi, A.Md yang mendapat bingkisan mengaku bahwa dirinya sangat senang karena menjelang perayaan Natal mendapat paket bingkisan dari Komandan Kodim 1707/Merauke.

” Terimakasih kepada Dandim 1707/Merauke yang telah memberikan paket bingkisan kepada kami dan tentunya bingkisan ini sangat bermanfaat dalam mencukupi kebutuhan menjelang perayaan natal,” ucap Clemasia.[JON-NAL]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *