Hari Ini, Bandara Mopah Mulai Dibuka

Pelaksanan apel bersam jelang pembukaan bandara. Foto: PSP/WEND
Merauke, PSP – Pemerintah Kabupaten Merauke akan mulai membuka penerbangan untuk penumpang pesawat mulai hari ini, Jumat (19/6/2020). Hal ini sesuai dengan penyatan Bupati Merauke, Frederikus Gebze kepada awak media usai mengikuti apel bersama di Bandara Mopah Merauke, Kamis 18/6/2020.
“Kalau dari kesepakatan, direncanakan mulai tanggal 19 Juni 2020,” ujar Freddy.
Freddy menuturkan, pemerintah telah mengeluarkan surat edaran dalam rangka persyaratan dan pengawasan bagi penumpang yang dengan berangkat maupun penumpang yang datang
“Persyaratan sudah ada di KKP, UPBU, Sastgas dan tinggal diikuti surat edaran, Kemudian untuk protokol kesehatan sudah diatur, mana kewenangan UPBU, mana kewenangan KKP, nanti baru kita yang menangani. Jadi kewenangan yang ada, kami hanya tinggal penanganan,” terangnya.
Sementara itu, Freddy Menepis adanya pemberitaan tentang larangan masuk bagi masyarakat yang tidak ber-KTP Merauke. “Kami belum tau kalau soal kata-kata itu,” tegasnya
Kemudian, Freddy sepenuhnya menyerahkan kepada pihak maskapai soal pesawat yang akan masuk di hari yang sudah ditentukan. “Kalau itu kesiapannya di air lane. Karena mereka yang mengataur, mau diatur Senin Jumat atau Jumat Senin, silahkan,” sebutnya.
Ia menegaskan, bahwa seluruh maskapai yang selama ini telah beroperasi dalam Rute Bandara Merauke, telah disetujui mengudara kembali. “Pada prinsipnya kita kan tidak banyak (Maskapai yang sebeumnya beroperasi), hanya dua itu (Garuda Indonesia dan Lion Group),” pungkasnya. [WEND-NAL]