Pengendara Motor Tewas Usai Terlibat Tabrakan di Depan SPBU

Tampak pengendara motor yang terlindas mobil pick up hingga meninggal
Merauke, PSP – Sebuah insiden kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan poros Kuprik, tepatnya di depan SPBU yang melibatkan pengendara sepeda motor matic dengan mobil pick up, Minggu (13/4/2025), sekira pukul 15.00 WIT. Akibat insiden itu, pengendara motor tewas seketika di lokasi kejadian.
Kapolres Merauke melalui Kasat Lantas, AKP Darwis yang dikonfirmasi, kemarin, membenarkannya. Kini kasus tersebut sudah dalam penanganan pihaknya dan sudah dilakukan olah tempat kejadian perkara. Kenderaan, baik sepeda motor maupun mobil pick up jenis Suzuki Carry sudah diamankan ke mako Lantas untuk proses lebih lanjut. Sementara pengemudi mobil Toyota Hilux masih dalam penyelidikan.
AKP Darwis menjelaskan, lakalantas maut itu bermula saat pengendara motor melaju beriringan dengan sebuah mobil toyota Hilux yang saat ini masih dalam penyeldikan. Setibanya di SPBU, tiba-tiba pengendara motor menabrak bagian belakang hilux sehingga terlempar ke arah sebelah kanan. Di waktu bersamaan, datang mobil pick up jenis Suzuki Carry dan langsung menabrak korban hingga akhirnya meninggal di tempat. âDiduga kecepatan, tidak bisa mengendalikan sehingga menabrak bagian belakang hilux ituâ, jelas AKP Darwis, kepada para awak media, kemarin.[FHS-NAL]