Polres Boven Digoel Berikan Bantuan Pakaian Layak Pakai ke Masyarakat Ninati
Kasat binmas saat menyerahkan bantuan pakian layak pakai untuk masyarakat Ninati. Foto: PSP/VER
Tanah Merah, PSP – Kapolres Boven Digoel AKBP I Komang Budiartha Sik, melalui Kasat Binmas AKP Husain ABD Rahim serahkan bantuan pakain layak pakai untuk Jemaat Gereja Katholik di wilayah perbatasan RI-PNG yaitu di kampung Ninati Distrik Ninati Kabupaten Boven Digoel, Jumat, (07/10).
Kasat Binmas Polres Boven Digoel AKP Husain ABD Rahim mengatakan pakaian layak pakai yang diberikan kepada Masyarakat tersebut dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Gereja Katolik Hati Kudus Tanah Merah, yang pertama kali masuk di Distrik Minati.
Dijelaskan AKP Rahim, penyerahan pakain layak pakai Ini berkat antusias dan kepedulian seluruh anggota Polres Boven Digoel sehingga terkumpulah Sebanyak 6 Karton Pakain Layak Pakai yang terdiri dari satu karton pakain 1 bayi, 1 karton pakain anak – anak, 4 Karton pakain dewasa, yang di kompulir oleh Satuan Binmas polres Boven Digoel.
Dikatakan AKP Rahim, dengan momentum peringatan atau perayaan HUT gereja Katholik masuk di Distrik Minati, diharapkan warga masyarakat jemaat gereja Katholik yang ada di distrik Ninati dapat menggunakan pakaian yang layak dalam kegiatan perayaan tersebut dan setidaknya dapat membantu meringankan biaya hidup mereka di kawasan perbatasan.
“Harapan kami dari Polres Boven Digoel kiranya terus menjalin hubungan silaturahmi dan kerja sama yang baik dalam menjaga Sitkamtibmas yang kondusif serta terpeliharanya sikap toleransi antar umat beragama di kabupaten Boven Digoel yang semakin baik kedepannya,”pungkasnya.
Ditempat yang sama, mewakili Pastor Paroki Gereja hati Kudus, Suster Florida, K.Y.M ungkapkan banyak terimakasih atas partisipasi dari pihak polres Boven Digoel terutama bapak Kapolres, beserta anggotanya yang telah memberikan perhatian yang luar biasa kepada para gereja Katholik Distrik Ninati yang berada di kawasan perbatasan RI-PNG.
” Pakaian layak pakai ini akan segera kami teruskan kepada masyarakat yang berhak untuk menerimanya, kami semua doakan semoga polres Boven Digoel selalu sukses dalam menjaga Kamtibmas dan selalu dimudahkan dalam pelaksanaan tugas untuk melayani masyarakat serta Salam hormat kami buat Bapak Kapolres Boven Digoel dan seluruh anggotanya,” tutupnya. [VER-NAL]