Pensiun, Ini Pesan Dandim kepada Lettu Yeremias
Dandim menyalami anggotanya yang pindah satuan. Foto: PSP/FHS
Merauke, PSP – Komandan Kodim 1707/Merauke, Letkol Inf Bayu Kriswandito, S.Hub, Int memimpin upacara wisuda purnawira dan acara tradisi korps pindah satuan Kodim 1707/Merauke di Makodim, Rabu (21/9).
Dandim mengatakan upacara purna tugas merupakan wujud pemberian penghargaan kepada prajurit yang akan melaksanakan pensiun sesuai Surat Perintah Pangdam XVII/Cenderawasih tentang pensiun dan pemberhentian dengan hormat dari dinas keprajuritan Angkatan Darat.
Kepada Letnan Satu Purnawirawan Yeremias Dusya beserta keluarga yang akan kembali ke masyarakat, Dandim berpesan agar dapat segera menyesuaikan dengan lingkungan sipil dengan tidak menghilangkan disiplin sebagai nafas prajurit.
“Rerima kasih atas prestasi dan pengabdian yang diberikan selama melaksanakan dinas sebagai militer,” kata Dandim.
Sementara mutasi jabatan, sambung pria jebolan Akmil tahun 2003 itu, merupakan hal yang lumrah dan wajar dalam organisasi TNI-AD, baik secara TOD (Tour Of Duty) maupun TOA (Tour Of Area) yang bertujuan untuk memberikan pengalaman dalam berkarier, tugas dan jabatan.
Dandim juga tidak lupa menyampaikan apresiasi kepada tujuh orang anggota Bintara yang pindah satuan. Karena selama melaksanakan tugas di Kodim 1707/Merauke telah menunjukkan sikap, dedikasi dan perilaku yang baik. “Selamat melaksanakan tugas di satuan baru, tetap jalin komunikasi serta lanjutkan hal-hal positif dari satuan ini untuk diterapkan dan dijadikan contoh di satuan yang baru,” pintanya.[FHS-NAL]