16 April 2024

TNI gandeng Dispora Sosialisasi Bahaya Narkoba kepada Masyarakat dan Siswa SMP Arimop

0

Danpos Satgas Mandala II Tanah Merah Letda Inf Wira kurniawan saat memberikan sosialisasi bahaya narkoba. Foto: PSP/VER

Tanah Merah, PSP- TNI dari Pos Mandala II Tanah Merah dan Satgas Pamtas 410 Alugoro Gandeng Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Boven Digoel gelar sosialisasi bahaya narkoba kepada masyarakat dan Siswa SMP Arimop. Kegiatan tersebut berlangsung di aula kantor distrik Arimop kemarin.

Sekertaris Dinas pemuda dan Olahraga Kabupaten Boven Digoel Encum Haan hasanah saat membuka acara pembukaan sosialisasi bahaya narkoba mengatakan, sejauh ini perkembangan peredaran Narkoba kusunya di tanah merah semakin pesat, sehingga perlu adanya penyuluhan tentang bahaya narkoba, sehingga masyarakat dapat memahami bahaya narkoba sehingga tidak terjerumus masuk kedalam lingkaran sindikat Narkoba.

“Narkoba sangat merusak masa depan generasi bangsa, untuk itu kita harus waspada kita harus mencegah agar keluarga kita, adik kakak, anak dan yang lainnya tidak tersesat dalam pengaruh Narkoba. kita harus memiliki komitmen bersama bahwa Narkoba adalah musuh kita bersama, maka dari itu kita harus katakan tidak terhadap Narkoba.”pungkasnya.

Sementara Danpos Satgas Mandala II Tanah Merah Letda Inf Wira kurniawan  minta kepada siswa dan masyarakat Arimop untuk bekerja sama membangun generasi mudah yang tangguh dan penuh prestasi, banyak bakat yang terpendam dalam diri anak-anak mudah yang harus di kembangkan, tidak harus merusak dengan pergaulan bebas dan narkoba.

Dikatakan Danpos dalam penanganan masalah Narkoba  tidak hanya TNI semata, namun harus sama-sama bersutu untuk menyatukan tekad dan tujuan yang sama agar wilayah kita bebas dari ancaman Narkoba. Karena bahaya narkoba bukan hanya mengancam orang-orang dewasa semata namun juga remaja dan termasuk anak-anak usia sekolah.

Selain itu Danpos juga minta kepada para orang tua agar selalu memperhatikan anak-anaknya agar tidak terjerumus dalam bahaya narkoba, karena Narkoba mengakibatkan pada kerusakan jaringan otak sehingga para pecandu narkoba seringkali mengalami gangguan otak. Karena susunan saraf otaknya rusak, akibat pengaruh dari Narkoba.

“Kita sebagai orang tua harus paham dulu ciri-ciri orang yang terpengaruh oleh Narkoba makanya hari ini kita adakan penyuluhan tentang Bahaya Narkoba dan bagaimana cara pencegahannya, jika kita tidak mengerti maka kita akan dibohongi sama anak-anak kita, makanya perlu kita sebagai orang tua memehami dan mengerti apa itu Narkoba. Selanjutnya orang tua juga harus memperhatikan pergaulan anak sehingga tidak terjerumus kedalam bahaya narkoba.”pungkasnya saat ditemui di aula kantor distrik Arimop kemarin.[VER-NAL]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *