BLT dari Pemerintah Program Operasi Keselamatan Diserahkan kepada 423 Sopir

0
Penyerahan BLT oleh Kapolres didampingi pimpinan Bank BRI dan Kasat Lantas kepada 423 sopir, kemarin.

Penyerahan BLT oleh Kapolres didampingi pimpinan Bank BRI dan Kasat Lantas kepada 423 sopir, kemarin.Foto: PSP/FHS

Merauke, PSP – Kapolres Merauke, AKBP Ary Purwanto, S.IK didampingi Kasat Lantas, Iptu Ferry Mahue, pihak BRI Merauke dan pihak Organda Merauke menyerahkan secara langsung BLT (bantuan langsung tunai ) program keselamatan kepada para sopir taxi atau sopir rental yang ada di Merauke, Senin (11/5).  Sebanyak 423 sopir yang telah didata oleh Satuan lantas Polres Merauke, menerima bantuan tersbeut di kantor Satlantas.

Dalam kesempatan itu, Kapolres menyebut pembagian BLT ini dalam rangka operasi keselamatan yang sudah berjalan. Orang nomor satu di jajaran Polres Merauke itu juga,  mensosialisasikan tentang upaya pencegahan covid 19 di Kabupaten Merauke. Memang, pendemi corona ini sangat berdampak bagi para sopir.

“Saya mengingatkan kembali bahwa Merauke belum bersih dari pasien positif covid 19. Untuk itu, mari kita semua bisa mematuhi anjuran pemerintah,” pintanya.

Bantuan sosial itu, kata Kapolres,  tidak banyak hanya Rp. 600.000 perbulannya,  selama tiga bulan, terhitung mulai bulan Mei, Juni dan Juli.  Namun Kapolres percaya, uang tersebut bisa meringankan beban para sopir  untuk memenuhi kebutuhan.

“Jangan dilihat dari banyaknya, namun lihatlah ini sebagai bentuk kepedulian pemerintah kepada rekan-rekan sopir sekalian,” pungkasnya.

Salah satu sopir yang mendapat bantuan dari pemerintah itu mengaku sangat terbantu baginya dan rekan-rekan seprofesinya.  Ia menyampaikan ucapan terimakasih atas kepedulian pemerintah. “Saya mewakili teman-teman, menyampaikan ucapan terima kasih kepada bapak Presiden Jokowi”, kata pria berdarah Batak itu, mengapresiasi.[FHS-NAL]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *