Disepakati, di Tingkat Petani Harga GKG Kotor Rp. 4.300/Kg dan Bersih Rp. 4.500/Kg

3
WhatsApp Image 2020-04-28 at 21.42.07

Merauke, PSP – Pemerintah Daerah Kabupaten Merauke bersama Anggota komisi B DPRD Merauke, Bulog Sub Divre Merauke, Dinas Pertanian, Mitra Bulog, Pengusaha, dan petani menggelar rapat guna mencapai kesepakatan harga gabah, di ruang rapat Kantor Bupati, Selasa (28/4).

Selama agenda rapat dilakukan diskusi dengar pendapat yang masing-masing mengemukakan aspirasinya, baik Bulog, mitra, maupun petani. Pada akhirnya, setelah semua aspirasi dan penjelasan diserap, pemerintah daerah memutuskan 3 kesepakatan yang bersifat sementara. Kedepannya akan dilakukan kajian dan evaluasi sampai ditemukan kesimpulan dan ketentuan harga yang memihak semua komponen, baik bulog, mitra maupun petani.

“Kita Sepakati, pertama ditingkat petani GKG (Gabah Kering Giling) kotor Rp 4.300/Kg, dan GKG bersih Rp 4.500/Kg. Kedua, Bulog siap mengambil langsung ke petani tanpa melalui mitra seharga Rp 5.300Kg, dengan syarat kadar air 14 persen dan kadar hampa 3 persen. Ketiga, akan berkonsultasi dan berkomunikasi kembali dengan pemerintah pusat soal kebijakan Pembelian Beras,” Kata Freddy dalam putusan rapat, Selasa (28/4).

Freddy menambahkan, bahwa perlu adanya kajian mendalam lagi, agar keputusan yang dilahirkan berpihak kepada semua. “Mitra, gapoktan, KTMA (Kelompok Tani Makmur Abadi) dan mereka yang sehari-hari berhadapan dengan petani dan pemerintah daerah dan DPRD, Bulog dan TNI/Polri adalah bagian supaya mencari titik yang dianggap paling aman,” ujarnya. [WEND-NAL]

3 thoughts on “Disepakati, di Tingkat Petani Harga GKG Kotor Rp. 4.300/Kg dan Bersih Rp. 4.500/Kg

  1. Pak gk mikir kah ruginya petani. Mupuk sja smpe 4 kali. Nyemprot rumput sja sdh brp harganya kita ini habis bnyk pak. Buat byar traktornya. Buat bayar ngombemnya. Kami para petani sepakat tdk akN dan tdk akan menjual gabah kami. Titik

  2. Tolong dipantau pembelian gabahnya dilapangan…. Agar pengusaha tidak membeli gabah petani dibawah harga kesepakatan bupati. Trimakasih

  3. yaah kalau harga masih tetap 4500/kg sama seperti kemarin…padahal dalam komentar sebelumnya saya sering mengatakan minimal 4500-4700/kg GKG dari mitra…kalau memang Bulog mau/mampu menyerap langsung dari petani itu akan lebih baik lagi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *