Heribertus Silubun : Pemangkasan APBD Melemahkan Pergerakan Ekonomi Daerah

Heribertus Silvinus Silubun, SH
Merauke, PSP – Ketua DPR Provinsi Papua Selatan, Heribertus Silvinus Silubun, SH, mengungkapkan kekhawatirannya terkait pemangkasan anggaran dalam APBD Provinsi Papua Selatan yang dapat berdampak pada pergerakan ekonomi di daerah tersebut. Menurutnya, pengurangan anggaran sebagai bagian dari upaya efisiensi akan mempengaruhi sektor ekonomi di Papua Selatan.
“Jika APBD dipangkas, yang merupakan imbas dari efisiensi anggaran, maka saya kira pergerakan ekonomi kita di Papua Selatan pasti akan melemah,” tegas Silubun di kantor DPR, baru-baru ini.
Ia mengungkapkan, perputaran ekonomi di Papua sangat bergantung pada alokasi dana dari APBD.
“kita tidak bisa menyembunyikan realita bahwa perputaran ekonomi di Papua bergantung kepada APBD,” kata dia. Ditambahkan, pihaknya akan terus memantau situasi karena pemotongan anggaran masih berlaku pada APBD induk. “Kita akan melihat perkembangan lebih lanjut. Semoga di APBD Perubahan nanti ada kesempatan untuk menambah dana yang dapat mendukung pembangunan dan pertumbuhan ekonomi di Papua Selatan,” harapnya. [ERS-NAL]