Jeffry Papare dapay Mandat Karateker Koni Asmat

0

Pertemuan Koni PPS dengan Dispora Asmat. Foto: PSP/JON

Merauke, PSP – Menunggu persiapan Musaywarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) KONI kabupaten Asmat, Wakil Ketua III KONI Provinsi Papua Selatan Jeffry Papare sementara ini memegang kendali (carateker) untuk KONI Asmat.

Perintah itu dimandatkan Dr. Ir. Apolo Safanpo,ST,.MT selaku ketua KONI Papua Selatan.

Hal itu menyusul kunjungan Koni Papua Selatan baru – baru ini ke Asmat bertemu Dinas Pemuda dan Olahraga Asmat.

Jeffry mengatakan, kunjungan itu pun sekaligus pembentukan panitia pelaksanaan musdalub serta penjaringan ketua KONI kabupaten Asmat untuk periode 2023 – 2027.

“Saat ini tengah dilakukan koordinasi pembentukan panitia musdalub koni dan Panitia penjaringan bakal calon ketua. Setelah itu akan dilakukan musda koni kabupaten dan dilakukan segera pelantikannya,” ujar Jeffry dalam keterangan tertulisnya, Jumat (21/7).

Ia juga menyebut, Koni Papua selatan akan berkomunikasi dengan pemerintah kabupaten Asmat untuk kelancaran musdalub serta pelantikan.

“Kami akan bertemu pemerintah daerah kabupaten asmat dalam hal ini wakil bupati asmat untuk melakukan komunikasi yang lebih jauh kaitannya dengan musda dan pelantikan,” katanya. [ERS-NAL]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *