PT.BIA kembali Mengadakan Kegiatan Relawan Sosial Medis, Ribuan Warga Mendapat Pelayanan Kesehatan

0

POSCO International melalui PT Bio Inti Agrindo (PT.BIA), secara konsisten melakukan pemeriksaan kesehatan, edukasi tentang sanitasi dan gaya hidup sehat bagi masyarakat di Distrik Ulilin. Foto: PSP/FHS

Merauke, PSP – POSCO International melalui PT Bio Inti Agrindo (PT.BIA), secara konsisten melakukan pemeriksaan kesehatan, sosialisasi edukasi tentang sanitasi dan gaya hidup sehat, serta memberikan bantuan alat kesehatan. Pada inisiatif, sekitar total 7000 orang telah menjadi penerima manfaat medis Perusahaan sejak 2017

PT.BIA kembali membuka kegiatan relawan sosial medis untuk masyarakat Papua, Indonesia. Kegiatan ini sudah rutin dilakukan setiap tahun sejak tahun 2017, namun karena adanya Pandemi COVID-19, untuk sementara ditunda selama dua tahun.

POSCO International, Tim Medical Volunteer dari Korea University Ansan Hosital dan Kliniki PT.BIA memberikan pelayanan medis di Distrik Ulilin,Merauke, Papua dari tanggal 17 hingga 25 September. Sebanyak 30 tenaga medis mengikuti kegiatan tersebut termasuk para relawan dari Eone Laboratories Foundation. Karyawan dan tim relawan lokal dari PT. BIA juga turut andil dalam acara ini.

“Selama kegiatan ini, kepada 1.891 warga setempat,  tim relawan medis memberikan berbagai layanan kesehatan antara lain pemeriksaan toraks, pemeriksaan umum kesehatan untuk keluarga, pengobatan spesialis pencernaan dan penyakit dalam, pengobatan gigi, pengobatan kebidanan hingga pemeriksaan lainnya,”  terang Kepala Klinik PT.  BIA, dr H Wawang Tirtana, kemarin.

Di samping perawatan dan pemeriksaan kesehatan, relawan juga melakukan kegiatan sosialisasi pendidikan terpisah dengan fokus utama pada kebersihan gigi dan mulut. Kemudian, pencegahan penyakit pernapasan, dan pendidikan seks kepada anak-anak di Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah.

“Semua ini bertujuan agar masyarakat sekitar dapat mengelola kesehatannya secara mandiri dengan mengambil dengan menyesuaikan dengan kondisi lingkungan sekitar,” ujarnya.

Ditambahkan, Sejak mulai menjalankan bisnis kelapa sawitnya di Papua pada tahun 2011, PT.BIA secara aktif mempromosikan hubungan yang saling menguntungkan dengan masyarakat setempat berdasarkan filosofi keberlanjutan Grup POSCO.

Selain layanan kesehatan yang berkesinambungan, PT.BIA juga telah mendirikan taman kanak-kanak, sekolah dasar dan sekolah menengah di daerah tersebut. Dengan demikian, sekitar 1.000 siswa yang belum mengenyam bangku sekolah akhirnya dapat mengenyam pendidikan dasar. PT BIA sendiri memberikan bantuan beasiswa dalam rangka mendukung siswa dalam melanjutkan studi mereka secara stabil. Salah satu warga setempat, Renate menyampaikan apresiasi kepada PT.BIA dan para dokter yang telah memberikan pengobatan dan menjelaskan bagaimana menjaga kesehatan saya dengan lembut dan ramah. Pasalnya, mereka sangat sulit untuk mengakses rumah sakit besar dari Distrik Ulilin. “Kegiatan ini sangat berguna sekai bagi kami,” katanya penuh bangga. [FHS-NAL]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *